Harga Besi Hollow Hitam, Galvanis, dan Gipsum Terbaru 2023

pagar railing berwarna hitam

Ingin membuat furnitur atau membangun rumah? Sebagai salah satu material wajib dalam konstruksi bangunan atau pembuatan mebel, Anda perlu tahu harga jual besi hollow terbaru 2023 di pasaran. Besarnya harga tersebut tentu dipengaruhi oleh tipe dan ukuran dari besinya. Nah, untuk lebih lengkapnya, cek informasi yang disajikan di bawah ini!

Fungsi Besi Hollow

Ada banyak ragam ukuran dari besi ini. Nah, supaya tidak bingung, ada baiknya Anda ketahui terlebih dahulu fungsinya supaya mudah menentukan ukuran yang dibutuhkan. Berikut ini fungsi besi tipe hollow pada umumnya:

1. Bahan Industri Furnitur

Ada banyak macam furnitur yang bisa dihasilkan dari besi ini, seperti lemari, meja, kursi, dan partisi ruangan. Untuk kegunaan industri macam ini, biasanya menggunakan besi tipe hollow hitam ukuran 36 x 36 mm.

2. Bahan Konstruksi

Pada railing pagar, penampangnya menggunakan ukuran 40 x 40 mm sampai 50 x 100 mm dan tebal 1,6 mm, sedangkan jari-jarinya menggunakan ukuran 20 x 40 mm dan tebal 1,2 mm.

Untuk railing tangga, biasanya untuk pegangan dan tiang menggunakan ukuran 30 x 60 mm dan tebal 1,6 mm, sedangkan jari-jarinya menggunakan ukuran 20 x 40 mm dan tebal 1,2 mm. Sebagai kerangka plafon, Anda bisa menggunakan ukuran 40 x 40 mm.

Harga Besi Hollow

Terdapat 3 tipe jual besi hollow di pasaran, di mana masing-masing tipe memiliki harga yang berbeda. Selain itu, makin tebal dan berat, harganya juga makin tinggi. Di bawah ini disajikan harga estimasinya sesuai ukuran yang biasa dibutuhkan:

1. Harga Besi Hollow Hitam

Besi ini biasa digunakan untuk kerangka plafon, kerangka meja-kursi, railing pagar dan tangga. Harga untuk ukuran 20 x 40 x 1,2 mm x 6 m, tipe STD, berat 6,52 kg adalah Rp107 ribuan. Ukuran 30 x 60 mm x 1,6 mm x 6 m, harganya Rp212 ribuan.

Untuk ukuran 40 x 40 x 1,6 mm x 6 m, harganya Rp181 ribuan. Untuk ukuran yang sama, tetapi dengan ketebalan mulai dari 0,9—3,2 mm, rentang harganya Rp108 ribuan—348 ribuan. Untuk ukuran 50 x 100 x 1,6 mm x 6 m, harganya Rp355 ribuan.

2. Harga Besi Hollow Galvanis

Untuk keperluan pembuatan pagar dan tangga, bisa menggunakan tipe ini. Untuk ragam ukurannya ada 3 x 3, 2 x 4, 3 x 6, 4 x 4, dan 5 x 5 dengan panjang 6 m, dibanderol dengan harga Rp110—180 ribuan.

3. Harga Besi Hollow Gipsum

Besi ini lebih ringan, tetapi kokoh, sehingga lebih cocok digunakan sebagai kerangka plafon. Ukurannya 2 x 4 dengan ketebalan 0,30—0,35 cm, dibanderol dengan harga Rp13 ribu—24 ribu.

Itulah informasi yang bisa disajikan mengenai fungsi serta harga jual besi hollow. Untuk tipe hollow hitam, memiliki lebih banyak ragam ukuran di pasaran dibanding tipe hollow lainnya. Namun, tetap saja perlu disesuaikan fungsinya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *